PEMBUKAAN MUHADHASAH DI AWAL SEMESTER GENAP 2021

Spread the love

Assirojiyyah.online – Sampang Madura Kegiatan muhadashah diawal semester genap, resmi dibuka oleh Ka. Biro Litbang pada hari sabtu (06/11/2021) di halaman Pondok Pesantren Assirojiyyah. Pada kesempatan kali ini, Ka. Biro Litbang Pondok Pesantren Assirojiyyah KH. Itqon Bushiri menyampaikan beberapa pesan serta amanah untuk tetap istiqomah melaksanakan kewajiban yang berkaitan dengan undang-undang Pondok, salah satunya adalah dalam hal belajar.

Dalam sambutanya beliau menghimbau kepada para santri agar selalu konsisten dalan mencari ilmu dan beliau mengharap para santri bisa menjaga kesehatan dalam belajar.

Di sisi lain beliau juga menegaskan tentang masalah air yang ada di MCK. beliau juga meghimbau kepada para santri untuk selalu menggunakan air dengan baik karena air yang ada di MCK, terang beliau , merupakan haknya para santri yang lain.

“Kalau mengambil air yang berlebihan seperti jatah kamu satu ember maka jangan lebih dari satu ember karena itu merupakan haknya orang lain” Tutur beliau.

 Yang perlu diketahui pada tahun ini, di Pondok Pesantren Assirojiyyah, kelas satu diperkenankan untuk berbahasa arab walaupun tidak 100 persen, karena menurut beliau, mereka sudah mengetahui Bahasa arab walaupun sedikit seperti sikat gigi dan sabun.

Orang yang sukses itu, berawal dari kelas satu atau dari anak-anak dan jadilah guru yang terbaik untuk berbahasa arab di depan kelas satu” Imbuh beliau.

Yang telakhir beliau menyampaikan kepada para santri  agar selalu berbahasa arab dan beliau berharap mudah-mudahan para santri sukses dalam mencari ilmu dan selamat Dunia akhirat.

Oleh : Malhanul Wiladi DPD