TAHAP AKHIR PSB (PEMILIHAN SANTRI BERPRESTASI)

Spread the love
Prestasi
para finalis 10 besar PSB (Foto: Zen)

assirojiyyah.online– Setelah melewati beberapa babak penyisihan, PSB tahun 2024 telah memasuki tahap akhir. Babak akhir PSB menyisakan 10 finalis, antara lain:
1. Mudatssir
2.Khotimul Umam
3. Malik Fahad
4. Shofiulloh
5. Faishol
6. Ruslan
7. Darul Farohi
8. Mastur
9. Zainal Faqih
10. Khoirul Amin

Pada babak ini para finalis dikarantina selama sehari semalam (16-17) di Grand Almuallim untuk menerima
Accelerated learning (pembelajaran cepat) tentang SOP (standar operasional pemerintah), SKI, Aswaja, Politik, Public Speaking, dan Fiqih Bencana.

Pasca karantina para finalis ditampilkan di depan para santri, Ketua Biro Litbang, Ketua Keamanan, dan Sekretaris PP. Assirojiyyah pada Selasa (20/02) untuk saling beradu argumen dan statement masing-masing tentang materi yang sudah dipelajari pada saat karantina.

Setelah sesi argumen segenap pengurus mengambil 2 orang finalis terbaik sebagai bentuk legalitas dan kemudian dipasrahkan pada Pengasuh PP. Assirojiyyah sebagai legitimasi untuk menentukan santri berprestasi terbaik.

Ag. Khoirul Alam Akbar selaku salah satu pengurus membantah statement yang mengatakan bahwa baca kitab merupakan materi yang diprioritaskan. Dia mengatakan bahwa tak hanya akademik yang menjadi acuan PSB tapi juga meliputi spiritualitas, akhlak, dan juga sosialitas.

Potret salah satu finalis saat menyampaikan argumen (Foto: Zen)

“Jadi kalau memproteskan baca kitab itu salah, baca kitab itu bagian dari kriteria penilaian dan bukan nilai pokok,” jelasnya.

Di akhir wawancara dia berpesan pada para santri untuk belajar lebih giat dengan membaca kitab-kitab dan buku pengetahuan.

“Ayolah teman-teman Nidhomiah berkompetisi dengan sebaik-baik mungkin jadikan ajang ASB ini ajang memperluas pengetahuan di semua bidang tidak hanya keagamaan kitab tapi juga pengetahuan formal Jadi Balance kita dapat Ilmu agama dapat Ilmu umum juga
Yang terpenting adalah Jangan belajar untuk PSB saja,” pesannya.(Grey)