Shadow

Berita

Sang Orator dari Kaum Hawa

Sang Orator dari Kaum Hawa

KPPA
Saat permulaan Islam, terjadi ketidakseimbangan mengenai nilai-nilai keagamaan antara kaum pria dan kaum wanita. Para wanita sangat tertinggal dalam keilmuan dan pendidikannya. Beda halnya dengan kaum lelaki, mereka dapat leluasa belajar dan mendapatkan pendidikan dari Rosululloh SAW. Terekam sebuah hadis seorang perempuan yang protes kepada Rosululloh. Diceritakan oleh Abu Said RA, bahwasanya di majelis Rosululloh terlihat seorang wanita Anshar mendatangi kami, lalu ia duduk seraya ikut mendengarkan apa yang Rosululloh sampaikan. Namun, di tengah-tengah pembelajaran, ia mengangkat tangan bermaksud ingin protes kepada Rosul. “Wahai Nabi Alloh, kami (para kaum wanita) merasa kaum pria lebih diprioritaskan dalam hal ibadah. Mereka dapat shalat berjamaah di masjid, berperang fii sabil...
Pembekalan Calon GT (Guru Tugas)

Pembekalan Calon GT (Guru Tugas)

Pengumuman
Suasana saat pembukaan Diklat Management Pendidikan Calon Guru Tugas (Foto: Mz) assirojiyyah.online, guna sebagai sarana pembekalan guru tugas di tengah-tengah masyarakat, pengurus Pondok Pesantren Assirojiyyah kembali adakan Diklat Management Pendidikan Calon Guru Tugas di Aula lantai dua pada Rabu (10/08/2022) sampai jum'at (12/08/2022). Diklat yang diikuti oleh 125 siswa dari Nidlomiyyah satu ini dihadiri oleh Ahlul bait, Sekretaris NU Sampang (Choirul Roziqin) , Koramil Sampang, KH.Nuruddin JC dan Pengurus pondok. Adapun materi dalam Diklat tersebut meliputi sejarah NU/keNUan, Keorganisasian, Aswaja, Qowaidul Imlak, Jati diri dan kemandirian santri, Biografi Al Muallim, Problem solving, Kepemimpinan, Anatomi gerakan islam dan sosial. KH.Itqon Bushiri dalam sambutannya meny...
Al-Qur’an Pusaka Hiasi Malam Asyura

Al-Qur’an Pusaka Hiasi Malam Asyura

Pengumuman
Pembacaan Al-Qur’an pusaka oleh salah satu santri assirojiyyah.Online, - Pondok Pesantrem Assirojiyah kembali hiasi suasana Muharrom dengan khotmil Qur’an Pusaka pada Minggu pagi (07-08-2022) kemarin. Pameran Pusaka Al-Qur’an tersebut berhasil menyedot perhatian para santri, karena keunikannya yang berukuran besar. Kegiatan ini dimulai dari ba’da subuh sampai dhuhur, kemudian dilanjutkan hingga maghrib sampai ba’da isya’ (pukul 23.00)istiwak. Disamping itu juga disediakan sebuah kotak amal bagi para santri yang ingin mendermakan yang kemudian akan ditashorrufkan unutk kemaslahatan. “Pastinya uang amal tersebut akan diarahkan kepada hal yang positif,” ujar Ag. Khoirul Muttaqin selaku salah satu panitia. Khotmil Qur’an yang berlangsung di depan Masjid Ar-Rohmah diikuti oleh s...
Santunan Anak Yatim di Hari Asyura

Santunan Anak Yatim di Hari Asyura

Pengumuman
Santunan anak yatim di masjid Ar-Rohmah (Foto: Filman Irocky) assirojiyyah.online, Pondok Pesantren Assirojiyyah kajuk Sampang kembali adakan santunan anak yatim sebagai rutinitas tahunan yang bertempat di masjid Ar-Rohmah pada Senin (08/08/2022)M. Menurut penuturan ag. Tholib (salah satu staf sekretaris Pondok) jumlah anak yatim pada tahun ini sebanyak 26 santri baik putra maupun putri. “jumlah anak yatim 26 orang, 24 santri putra dan 2 dari santri putri, anak yatim itu diambil dari kelas I II III Maksimal yang berumur 14 tahun, pada tahun ini lebih banyak dari tahun sebelumnya. “ tutur ag. Tholib, saat diwawancarai (08/08/22)M. Acara dibuka dengan istigosah bersama dan dilanjutkan wejangan pengasuh, kemudian usapan kepala, pada anak yatim, yang mana hal ini diawali oleh peng...
Peninggalan Adipati Raden Mas Tejo Kusumo

Peninggalan Adipati Raden Mas Tejo Kusumo

KPPA
Oleh: Khoiron Munib Perbedan daerah akan menciptakan perbedaan karakter. Begitupun yang terjadi pada tempat-tempat ibadah. Selain nilai historinya yang berbeda, bentuk arsitektur bangunannya pun juga tidak sama. Di edisi kali ini, Majalah Assirojiyyah akan membahas masjid tertua di Lasem yang memiliki museum ala Minangkabau. Masjid Jamik Lasem yang terletak di Jl. Iyang Sambu No. 01 merupakan masjid tertua kedua setelah Masjid Agung Demak. Pada bangunannya terdapat tulisan jawa kuno yang menunjukkan tahun berdirinya masjid. Ada yang membacanya 1300, 1400, 1600, namun yang lebih jelas 1580. Sehingga penduduk lebih meyakini kalau masjid ini berdiri pada tahun 1580 Masehi. Selain menjadi tempat ibadah umat Islam, masjid ini juga menjadi pusat wisata religi di Lasem. Banyak pezia...
Avill Berhasil Mengubah Sejarah

Avill Berhasil Mengubah Sejarah

Pengumuman
Lomba sepak bola di lapangan barat sungai assirojiyyah.online - Sampang Setelah sekian lama, akhirnya Daerah A dan Villa (Avill) menjuarai pertandingan sepak bola antar Daerah pada Sabtu  (30/07/2022) kemarin. Lomba yang diselenggarakan guna memeriahkan tahun baru Islam 1444 H Tersebut, merupakan instruksi langsung dari pengasuh Pondok Pesantren Assirojiyyah, KH. Atho'ulloh Bushiri. Disamping itu Ag. Khoirul Alam Akbar selaku salah satu panitia lomba menjelaskan bahwa lomba ini juga bertujuan untuk meminimalisir volume pelanggaran santri pada hari itu. "Tujuan diadakannya lomba ini, pertama ialah untuk menyambut tahun baru Islam 1444 H. Dan tujuan yang kedua, dari lomba ini ialah guna meminimalisir pelanggaran santri saat tahun baru," jelasnya. Lomba yang dimulai dari pagi ...
Miftahul Mubtadiin Menjawab Dinamika Sosial dan Keagamaan

Miftahul Mubtadiin Menjawab Dinamika Sosial dan Keagamaan

KPPA
Hampir meratanya masyarakat terhadap kebutuhan pendidikan formal menjadikan lembaga di berbagai lapisan daerah dituntut untuk menyuguhkan pendidikan yang serupa. Inilah yang menyebabkan madrasah di berbagai plosok desa harus mengimbangi dan menjawab kebutuhan masyarakat tersebut. Pada edisi kali ini, koresponden Majalah Assirojiyyah akan membahas sebuah lembaga madrasah yang mengkombinasikan dua jenis pendidikan yakni Madrasah Miftahul Mubtadiin. Histori Madrasah Madrasah Miftahul Mubtadiin merupakan lembaga pendidikan yang terletak di Kampung Ra’as, Desa Kajjan, Blega, Bangkalan. Madrasah ini didirikan oleh tokoh karismatik KH. Masyhudi bin Saifuddin, alumni pesantren  KH. Bahar, Pakong  pada tahun 1988 M. Berawal dari halaqoh berupa kajian keagamaan  yang diikut...
Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H, Pondok Pesantren Assirojiyyah Kembali Gelar Istighosah Bersama

Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H, Pondok Pesantren Assirojiyyah Kembali Gelar Istighosah Bersama

Pengumuman
Pembacaan istighosah dan doa bersama assirojiyyah.online, Pondok pesantren Assirojiyyah menyambut sekaligus memperingati pergantian tahun Hijriah (1444) dengan melaksanakan acara istighosah dan doa bersama pada Sabtu malam (29/07/2022) dihalaman utama Pondok. Ag. Anisur Rohman selaku ketua sekretaris pondok mengatakan bahwa Istighosah tersebut meliputi bacaan yang sudah biasa setiap tahunnya, yakni Lailaha illaanta 1000 kali, Hasbunallah Wani'mal Wakil 450 kali, Sholawat Nariyah 11 kali dan do'a sholawat munjiyat 7 kali. Sedangkan untuk Qoblal Bulugh (akil baligh), Membaca Surat Al Fatihah sebanyak 41 kali. "Istighosah ini adalah sebuah amalan dari Almarhum Almagfurlah Al Muallim sejak tanggal satu Muharrom," ungkap pria asal Pulau Mandangin. Istighosah yang dimulai pada j...
PANITIA SIAPKAN 13.200 ROTI DENGAN 4 JENIS BARU

PANITIA SIAPKAN 13.200 ROTI DENGAN 4 JENIS BARU

EVENT, Pengumuman
Proses Pembuatan Roti assirojiyyah.online- Dalam rangka Haul Al-Muallim yang XVII Kamis malam (27-07-22). Panitia siapkan 13.200 roti untuk para santri, simpatisan dan tamu undangan. Proses pembuatan roti yang berlangsung selama 4 hari itu bertempat di Komplek A Pondok Pesantren Assirojiyyah Kajuk Sampang. Ag. Ahmadi selaku khodim ahlul bait menjelaskan bahwa roti untuk haul tahun ini memiliki 4 jenis, yakni Roti Pai, Roti kuraysan, Roti Konyel dan Roti Sakura.“ Tahun ini kami membuat empat jenis roti, yaitu Roti Pai, Roti kuraysan, Roti Konyel dan Roti Sakura. Dalam setiap jenis roti kami membuat 3.300 roti jadi semuanya berjumlah 13.200 roti,”ungkapnya. Sedangkan biaya yang dikeluarkan untuk konsumsi roti pada tahun ini berjumlah sekitar 11 juta.”untuk jumlah pastinya kami masih b...
KHOTMIL QUR’AN DALAM HAUL AL-MUALLIM

KHOTMIL QUR’AN DALAM HAUL AL-MUALLIM

EVENT, Ikatan Alumni, Pengumuman
TADARUS QUR'AN HAUL AL-MUALLIM assirojiyyah.online, seiring dengan adanya haul KH. Ahmad Bushiri Nawawi (Al-Muallim) yang XVII kini Pondok Pesantren Assirojiyyah kembali adakan tadarus Al-Qur'an yang bertempat di masjid Ar-Rohmah pada Rabu (27/07/2022).Tadarus yang di buka langsung oleh Pengasuh (KH. Atho'ulloh Bushiri) pasca kajian kitab فتح المجيد, berjalan dengan lancar dan khidmat.Dalam hal tersebut Ag. Aziz MHD selaku ketua panitia tadarus menyampaikan bahwa jumlah pembaca tadarus pada saat ini sebanyak 22 orang, oleh karena itu pihaknya dari panitia membagi menjadi dua kelompok, kelompok pertama terdiri dari 11 orang dari jam 06:00-12:00 WIT dan untuk kelompok yang ke dua juga terdiri dari 11 orang sisanya mulai dari jam 01:00-04:00 WIT."Pembaca tadarus Al-Qur'an setiap tahunnya ...